Selasa, 16 April 2019

VISUAL STUDIO : Pengertian dan Contoh Program Sederhana

Assalamuallaikum Wr,Wb . Bagaimana sobat networking ? Semoga sehat-sehat saja ya . Nah, kali ini saya akan memberikan ilmu tentang Pengertian Visual Studio dan Contoh Program Sederhana Visual Studio. Pasti sobat networking sudah tidak sabar ya? Eits , Tapi sebelumnya kita bahas sedikit apa itu Visual Studio .


  • Microsoft Visual Studio 

Microsoft Visual Studio merupakan sebuah perangkat lunak lengkap (suite) yang dapat digunakan untuk melakukan pengembangan aplikasi, baik itu aplikasi bisnis, aplikasi personal, ataupun komponen aplikasinya, dalam bentuk aplikasi console, aplikasi Windows, ataupun aplikasi Web.

Visual Studio mencakup kompiler, SDK, Integrated Development Environment (IDE), dan dokumentasi (umumnya berupa MSDN Library). Kompiler yang dimasukkan ke dalam paket Visual Studio antara lain Visual C++, Visual C#, Visual Basic, Visual Basic.NET, Visual InterDev, Visual J++, Visual J#, Visual FoxPro, dan Visual SourceSafe.

Microsoft Visual Studio dapat digunakan untuk mengembangkan aplikasi dalam native code (dalam bentuk bahasa mesin yang berjalan di atas Windows) ataupun managed code (dalam bentuk Microsoft Intermediate Language di atas .NET Framework). Selain itu, Visual Studio juga dapat digunakan untuk mengembangkan aplikasi Silverlight, aplikasi Windows Mobile (yang berjalan di atas .NET Compact Framework).

Seperti yang kita tahu Microsoft visual studio atau biasa di sebut VB .Net atau Visual Basic merupakan salah satu aplikasi yang sering digunakan oleh para programmer, dan menjadi salah satu bahasa yang wajib dipelajari oleh berbagai kalangan, jika mereka ingin sukses di dunia komputer.


  • Kegunaan Microsoft Visual Studio 
Visual Studio (yang sering juga disebut VB) selain disebut sebuah bahasa pemrograman, juga sering disebut sebagai sarana (tool) untuk menghasilkan perogram-program aplikasi berbasiskan Windows. Beberapa kemampuan atau manfaat dari Visual Basic di antaranya seperti:

  1. Untuk membuat program aplikasi berbasiskan windows.
  2. Untuk membuat objek-objek pembantu program seperti, misalnya : kontrol ActiveX, file Help, aplikasi Internet dan sebagainya.
  3. Menguji program (debugging) dan menghasilkan program berakhiran EXE yang bersifat executable atau dapat langsung dijalankan.


MEMBUAT PROGRAM SEDERHANA


Pada tutorial kali ini saya akan membuat sebuah program Kasir Sederhana , Langsung saja kita ke tutorialnya dan jangan lupa simak baik-baik ya .

1. Pertama buka terlebih dahulu Microsoft Visual Studio (saya menggunakan yang 2010)

2. Kemudian design seperti contoh gambar dibawah ini


Toolbox yang saya gunakan, diantaranya :
  1. 5 Label
  2. 1 ComboBox
  3. 4 TextBox
  4. 3 Button
3. Lalu ubah nama yang masih default menjadi seperti dibawah ini

Keterangan 
        Untuk ComboBox jangan lupa propertiesnya tambahkan Kopi,Susu,Sirup pada tulisan Collection

4. Klik 2x pada "Proses" dan masukkan script dibawah ini 

        Kopi = 5000
        Susu = 8000
        Sirup = 10000
        Jumlah_Barang = Val(TextBox1.Text)
        If ComboBox1.Text = "Kopi" Then
            Jumlah_Pembayaran = Kopi * Jumlah_Barang
            TextBox2.Text = Jumlah_Pembayaran
        ElseIf ComboBox1.Text = "Susu" Then
            Jumlah_Pembayaran = Susu * Jumlah_Barang
            TextBox2.Text = Jumlah_Pembayaran
        ElseIf ComboBox1.Text = "Sirup" Then
            Jumlah_Pembayaran = Sirup * Jumlah_Barang
            TextBox2.Text = Jumlah_Pembayaran
        Else
            MsgBox("MASUKAN INPUT BARANG", MsgBoxStyle.Critical, "mesin kasir")
        End If
    End Sub

5. Lalu Klik 2x pada "Hitung" dan masukkan script dibawah ini

  Uang_Pembayaran = Val(TextBox3.Text)
        Sisa = Uang_Pembayaran - Jumlah_Pembayaran
        TextBox4.Text = Sisa
   End Sub

6. dan untuk script yang terakhir klik 2x pada "Reset"
 
End
    End Sub
End Class

7. Setelah selesai jangan lupa save dengan menekan CTRL + S , dan jalankan program tersebut dengan menekan "F5" . Dan hasilnya akan seperti gambar dibawah ini .

Saya sudah mencoba dengan memilih barang Kopi sejumlah 5 dan di proses menjadi total 25000
lalu saya masukkan uang sejumlah 50000 dan akan dikembalikan 25000


8. Untuk kembali seperti semula tekan "Reset"


Bagaimana sobat networking ? Mudah bukan ? Jika gagal coba lagi , Karena usaha keras tidak akan mengkhianati dirimu . Hehe

Terimakasih telah membaca tulisan / artikel di atas tentang Pengertian dan Contoh Program Sederhana Visual Studio. Semoga informasi tersebut bisa memberikan manfaat bagi sobat networking yang membaca dan jangan lupa bagikan ilmu ini kepada siapapun .

0 komentar:

Posting Komentar